![]() |
Pantai Karangjahe Rembang |
Akhirnya pada minggu pagi saya berankat pagi sekitar jam 07.00 WIB. sampai tujuan sekitar jam 11.00 WIB. sesampai tujuan saya bener bener agum melihat pantai yang ada di Rembang ini. Pantai yang berpasir putih ini ternyata memilki keindahan yang luar biasa. selain tempatnya yang rindang, di sini juga sangat nyaman untuk bersantai.
Tempat wisata di kabupaten Rembang ini menawarkan beragam keindahan alam dan pesona pantai yang menarik untuk Anda kunjungi. Daerah yang merupakan salah satu penghasil ikan terbesar jalur pantura ini memiliki tempat wisata yang elok nan indah.
Obyek Wisata Pantai Karangjahe Rembang
Salah satu tempat wisata di Rembang yang bernuansa pantai adalah Pantai Karangjahe. Ya..Pantai Karangjahe terletak di daera kecamatan Lasem Kabupaten Rembang ini masih termasuk tempat wisata yang masih baru. Sekitar 1 tahun silam pantai ini baru mulai dikelola oleh masyarakat setempat. Dengan cara swasembada masyarakat, pantai ini disulap menjadi tempat wisata pantai yang indah.Untuk Harga tiket masuk ke Pantai Karangjahe, pengunjung hanya dikenakan tarif 8 ribu per mobilnya, sedangkan motor hanya dikenakan biaya arkir 2 ribu.
Dipantai ini, selain dapat menikmati keindahan pantai, tempat ini juga sangat cocok untuk tujuan liburan keluarga Anda. Pasalnya di Pantai ini pihak pengelola juga menyediakan pelampung ban yang dapat digunakan berenang untuk anak Anda.
Satu hal lagi, jika Anda berkunjung di Pantai Karangjahe diwaktu sore hari, maka anda tidak akan melupakan satu momen yang sangat indah. Yakni suasana sunrise atau matahari tenggelam.